Urbannews | Selalu ada yang seru di K-Movievaganza Trans7. Sepanjang pekan ini kamu bisa menyaksikan tayangan berkualitas dari box office Korea Selatan mulai dari film mata-mata, aksi, hingga komedi romantis.
Berikut ini jadwal tayang dan sinopsis film Korea di K-Movievaganza Trans7, mulai malam ini, 13 September – 17 September 2021.
ASURA: THE CITY OF MADENESS (2016) Senin, 13 September 2021, 1:15 AM
Aktor : Jung Woo-Sung, Hwang Jung-Min, Ju Ji-Hoon, Kwak Do-Won
Sinopsis : Seorang detektif polisi, Han Do Kyung (Jung Woo-Sung) detektif yang selama 4 tahun diam-diam telah melakukan sejumlah pekerjaan kotor. Salah satunya membantu Wali Kota Kotor, Park Sung Bae (Hwang Jung-Min). Ia melakukan itu semua demi menyelamatkan istrinya yang mengidap penyakit keras. Han Do Kyung mendapat tekanan dan ancaman dari seorang jaksa bernama Kim Cha In (Kwak Do-Won). Cha In merupakan seorang jaksa yang dikenal kejam dan kini mengajaknya bekerja sama membongkar kejahatan dan bisnis kotor Wali Kota Park Sung-bae.
Selama ini, jaksa Cha In sudah lama mengejar Park Sung Bae. Merasa terjebak, Han Do-kyung akhirnya harus bisa mengambil keputusan antara keluarga, penegakan hukum, atau jati dirinya sebagai detektif di tengah situasi yang semakin mengancam nyawanya. Ia meminta temannya, Sun Mo ( Ju Ji-Hoon) meggantikan tugasnya melayani Park Sung Bae. Namun, semuanya semakin rumit dengan cara yang tak terduga.
THE PRISON (2017) | Selasa, 14 September 2021, 1:15 AM
Aktor : Han Seok-Kyu, Kim Rae-Won, Jung Woong-In
Sinopsis : Mengisahkan seorang mantan detektif bernama Song Yoo-Geon (Kim Rae-Won), yang dijebloskan ke penjara atas tuduhan korupsi dan kekasarannya dalam bertugas. Karena kebiasannya dalam bekerja sebagai polisi, Song Yoo-Geon lantas berseteru dengan rekan satu selnya di penjara. Pada awalnya, Yoo-Geon selalu bisa melindungi dirinya sendiri, sampai akhirnya bertemu dengan Ik-Ho (Han Seok-Kyu).Ik-Ho, dikenal sebagai orang yang mengatur dan memimpin rumah tahanan itu. Tak cuma bos tahanan, Ik-ho juga mengontrol Kepala Rutan Kang (Jung Woong-In). Berkat kekuasaannya ini, Ik-Ho mampu melakukan berbagai tindak kriminal dengan sempurna. Ik-Ho dan teman-temannya dipersilahkan keluar masuk dengan bebas guna melakukan tindak kriminal pencurian hingga perdagangan narkoba.
Petugas penjaga tahanan yang seharusnya menjaganya, justru memberikan Ik-Ho alibi yang sempurna berkat uang sogokan. Di sisi lain, sang mantan polisi Yoo-Geon ternyata memiliki motif tersendiri di balik kedatangannya ke penjara sebagai tahanan.
CONFESSION OF MURDER (2012) | Rabu, 15 September 2021, 12:15 AM
Aktor : Jeong Jae-Yeong, Park Shi-Hoo, Jung Hae-Kyun
Sinopsis : Menceritakan tentang seorang pembuhun bayaran yang melakukan kejahatan keji dengan membunuh banyak wanita antara tahun 1986-1990. Untuk menyelidiki dan menangkap pembunuh bayaran ini, pihak kepolisian menugaskan seorang detektif, Choi Hyeong Goo (Jung Jae Yeong).
Setelah melakukan penyelidikan cukup intens, detektif Choi hampir berhasil menangkap si pembunuh. Namun, saat penyergapan, si pembunuh melawan dan mereka pun terlibat perkelahian hingga akhirnya detektif Choi kalah dan hamper tewas. Si pembunuh berhasil kabur, namun detektif Choi sempat menembak dan mengenai bahunya.
Tepat 15 tahun kemudian, mucul seorang pria bernama Lee Doo Seok (Park Shi-Hoo) yang menulis buku berjudul I Am The Murderer. Buku ini menceritakan pembunuhan berantai 15 tahun lalu dan ia pun mengaku sebagai pembunuh tersebut dan kini sudah bertaubat. Masyrakat percaya dengan pengakuannya, namun detektif Choi tetap mencurigainya.
DEATH BELL (2008) | Kamis, 16 September 2021, 1:15 AM
Aktor : Lee Beom-soo, Yoon Jung-hee, Nam Gyu-ri, Kim Bum
Sinopsis : Pada hari Sabtu, 170 hari sebelum ujian masuk perguruan tinggi, kelas khusus untuk 20 siswa terbaik diadakan di sekolah. Satu-satunya orang yang tersisa di sekolah bersama dengan 20 siswa adalah: guru populer Chang-wook, guru bahasa Inggris baru So-young, dan manajer siswa Chi-young. Tetapi di tengah kelas, bell berbunyi dan TV di kelas menunjukkan siswa top Hye-young terjebak di tangki yang airnya mulai penuh. Suara tak dikenal menanyakan jawaban untuk pertanyaan yang akan menelan nyawa siswa satu persatu.
DEJA VU (2018) | Jumat, 17 September 2021, 1:15 AM
Aktor : Nam Gyu Ri, Lee Gyu Han, Lee Chun Hae
Sinopsis : Suatu ketika, Ji Min (Nam Gyu Ri) merasa letih sehabis pulang kantor. Saat itu, tunangannya yang bernama Woo Jin (Lee Gyu Han) datang menjemputnya. Dalam perjalanan pulang, mobil yang dikendarai Woo Jin menabrak seorang wanita. Korban tergeletak dengan berlumuran darah dan tak ada satu pun dari mereka yang berusaha untuk menolongnya. Setelah peristiwa malam itu, Woo Jin dan Ji Min tidak pernah membicarakannya. Namun, Ji Min merasa bersalah. Sosok wanita misterius itu terus muncul di hadapannya. Ia melihatnya selalu berada didekatnya, entah di kantor, di jalanan, bahkan dalam mimpinya. Karena hal itu, ia memilih untuk melaporkan kejadian ini ke pihak kepolisian.
Saat memberitahukan kejadian tersebut, Detektif Cha In Tae (Lee Chun Hae) terkejut mendengar pengakuan Ji Min. Karena dalam beberapa hari terakhir, dia tidak pernah menerima laporan tentang peristiwa tabrak lari. Dengan pengakuan tunangannya, Woo Jin menyangkal kebenaran peristiwa tersebut. Ia bersakti di hadapan Detektif In Tae bahwa malam itu dirinya hanya menabrak seekor rusa. Sementara, perasaan Ji Min semakin tak menentu karena terus dibayangi wanita ini
Wow, awesome weblog structure! How lengthy have you ever been blogging for?
you made blogging look easy. The whole look of your website is magnificent, as well as the content
material! You can see similar here e-commerce