Pengumuman Juri Sony World Photography Awards 2018!

Uncategorized196 Dilihat

IMG_20171002_214307

Jakarta, UrbannewsID.com | Juri untuk salah satu kompetisi terkemuka di dunia, Sony World Photography Awards 2018 diumumkan hari ini oleh World Photography Organisation. Untuk menandai peristiwa ini, beberapa pilihan foto dari Kompetisi Terbuka telah disebar dan para juri baru memberikan saran bagi para peserta yang mendaftar.

Ahli dari seluruh industri fotografi yang telah terpilih menjadi juri adalah:

1. Juri Kompetisi Professional:
– Ketua: Mike Trow, Editor Foto, British Vogue, UK
– Naomi Cass, Director, Centre for Contemporary Photography, Australia
– Sue Davies OBE, Penemu, The Photographers’ Gallery, UK
– Philip Tinari, Direktur, Ullens Center for Contemporary Art (UCCA), China
– Dewi Lewis, penerbit, Dewi Lewis Publishing
– Gareth Harris, Chief Contributing Editor, The Art Newspaper, UK

2. Open, Youth dan National Awards:
– Ketua, Zelda Cheatle, kurator

3. Student Focus:
– Reiner Opoku, agen seni internasional dan Co-Founder Parley for the Oceans

IMG_20171002_213528
Shirly Pricillia – The Leader

Pengakuan dunia dan kesempatan besar bagi para pemenang.

Memasuki tahun ke-11, Sony World Photography Awards merayakan fotografi kontemporer terbaik dari 12 bulan terakhir. Semua kompetisi – Profesional, Youth, Student Focus dan National Awards – bebas biaya pendaftaran di www.worldphoto.org/swpa.

Para finalis dan pemenang dari Sony World Photography Awards 2018 akan mendapatkan pengakuan dan paparan secara global, sebagai tambahan dari hadiah uang tunai, perlengkapan digital imaging Sony terbaru dan mengikuti pameran tingkat dunia.

Terdapat hal yang baru pada tahun 2018, dimana para pemenang Sony World Photography Awards 2018 akan mendapatkan beasiswa untuk mendanai proyek fotografi kedepannya dari Sony. Hadiah senilai $7000 (USD) akan diberikan kepada pemenang terpilih dari kompetisi Profesional dan $3500 (USD) akan diberikan kepada finalis fotografer Student Focus yang terpilih untuk bekerja-sama dalam sebuah komisi fotografi baru yang akan dirancang oleh Sony dan World Photography Organisation.

Berikut saran dari para juri tahun 2018 untuk calon peserta kompetisi:

“Pilihlah cerita Anda dengan seksama dan lihat apakah Anda akan yakin dengan cerita tersebut. Teliti cerita Anda serta karya orang-orang lain, kemudian ambil gambar. Lakukan proses editing dan quality control tanpa kompromi, dan tetap konsisten dalam presentasi di setiap foto. Dan selalu dapatkan pendapat orang lain – cara pandang mereka tidak selamanya sama dengan cara pandang Anda dan akan dapat membantu memberikan objektivitas bagi keberhasilan karya Anda,” jelas Mike Trow, Ketua, Kompetisi Professional.

“Daftarkan sesuatu yang Anda yakini dan yang menurut Anda akan kami hargai dan yakini juga,” ujar .Sue Davies OBE, Anggota Juri, Kompetisi Professional

“Bagi saya, hal yang paling penting adalah bahwa seorang fotografer mengembangkan suara mereka sendiri – bahwa kualitas dan sifat individu mereka dapat terlihat. Ini artinya mencari sebuah tema / subyek yang sangat mereka yakini dan pedulikan,” pungkas Dewi Lewis, Anggota Juri, Kompetisi Professional

“Jangan (terlalu) meniru gaya orang lain,” saran Gareth Harris, Anggota Juri, Kompetisi Professional

“Bersifat tuluslah, pikirkan pesan yang terkandung dalam karya Anda, tetap sederhana dan bekerjalah dari hati,” tambah Zelda Cheatle, Ketua, kompetisi Terbuka, Anak Muda dan Penghargaan Nasional

Batas waktu dan pengumuman berikutnya

Kompetisi Sony World Photography Awards 2018 akan berakhir pada:

– 4 Desember 2017 – Student Focus
– 4 Januari 2018 – Kompetisi Open, Youth dan National Award
– 11 Januari 2018 – Kompetisi Professional

Para finalis dari semua kompetisi Sony World Photography Awards 2018 akan diumumkan pada tanggal 27 Februari 2018. Pemenang kompetisi Open dan National Awards akan diumumkan pada tanggal 20 Maret 2018. Pemenang Photographer of the Year dan kategori Professional akan diumumkan pada tanggal 19 April 2018.

Deskripsi kategori lengkapnya, sbb:

Professional – Dinilai berdasarkan hasil karya secara keseluruhan.

– Kategori: Arsitektur / Isu Kontemporer / Kreatif / Berita Masa Kini / Penemuan /
– Pemandangan / Dunia Alam & Margasatwa / Seni Lukis / Olahraga / Still Life

Open – Dinilai berdasarkan jepretan tunggal

– Kategori: Arsitektur / Budaya / Enhanced / Gerakan / Pemandangan dan Alam / Seni Lukis / Still Life / Fotografi Jalanan / Travel / Alam Liar

Youth – Untuk fotografer berusia 12-19, dinilai berdasarkan satu foto yang diikutsertakan berdasarkan arahan singkat “My Environment”.

National Awards – Memberikan penghargaan bagi satu foto terbaik yang diambil oleh fotografer lokal di lebih dari 50 negara.|Edo (Foto Istimewa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *