LAFFestival 2018, 11 Special Show Dalam Satu Malam!

Music108 Dilihat

image

Jakarta, UrbannewsID.| Setelah sebelumnya diumumkan 9 special show gelaran Love and Fabulous Festival, dimana akan tampil yaitu; 1) RAISA Handmade Experience, 2) ANDIEN Metamorfosa 2.0., 3) Yura dan Tuan Tuan(RAN, Reza Rahadian, Teza Sumendra), 4) D’Essentials Of Groove (Maliq & D’Essentials & The Groove), 5) NEV+ Dea & Sophia Latjuba, 6) Thorn & Roses (Jevin Julian x Random Brothers feat. Neonomora, RamenGvrl, dan Andini), 7) Hening Taifun oleh Barasuara, 8) Anne Marie, dan 9) The Brand New Heavies.

Hari ini, Rabu (17/1) sore, bertempat di Auditorium 3 CGV Cinema Grand Indonesia, Berlian Entertainment & Hype Festival kembali mengumumkan secara resmi pengisi acara fase ketiga yakni Kahitsna (Kahitna female version) dan Live Movie Reality “Diantara Cinta & Guest List”. Dengan tambahan satu penampil, diluar Live Movie Reality, berarti target 11 Special Show yang digagas pada Love and Fabulous Festival atau disebut “LAFFestival 2018″ masih kurang satu. Menurut Dino Hamid selaku Managing Director Berlian Entertainment, satu penampil sisanya masih dirahasiakan dan akan menjadi kejutan.

Kahitsna sendiri terdiri dari penyanyi cantik dan berbakat yaitu Ava Victoria, Radhini, Lala Karmela dan Mikha Tambayong ini, adalah bentukan Yovie Widianto bersama Berlian Entertainment dan Hype Festival. Mereka berkolaborasi ingin menampilkan kemasan baru, beda dan dan istimewa Kahitna versi cewek [Kahitsna] di LAFFestival. “Ini sekaligus juga menandai LAFFestival 2018 kali ini, 11 para penampil nanti front liner-nya semuanya perempuan. Justru disini akan menambah keunikan lainnya, disamping 11 spesial show dalam semalam. Tidak tertutup kemungkinan, tahun depan LAFFestival akan menghadirkan laki-laku semua,” pungkas Dino Hamid.

Christian Soeseno selaku Managing Director Hype Festival, mengatakan, tiket LAFFestival yang dibandrol untuk Kelas VIP : Rp. 1.750.000.-, dan Kelas Festival : Rp 850,000.- masih bisa di beli di website resmi www.laffestival.com. Christian juga berharap, para penonton yang hadir nantinya ikut mensupport kemeriahan acara dengan memakai dress code outfit Men in Black (Pria memakai pakaian Hitam), Woman in Red (Wanita memakai pakaian Merah) dan Couple in White (yang berpasangan memakai pakaian Putih). “Jadi, silahkan ajak teman-teman beli tiketnya sebelum kehabisan,” ujarnya.|Edo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *