JBIF 2019; Membangkitkan Kembali Gairah Musik Blues Yang Matisuri

Music304 Dilihat

IMG_20190822_081047-800x599-600x449

Urbannews Musik | Blues merupakan salah satu genre musik di Indonesia yang kancahnya berkembang melalui komunitas-komunitas yang tersebar di berbagai kota. Tidak banyak artis di dalam komunitas-komunitas tersebut yang memilih untuk memainkan blues sebagai pekerjaan harian, melainkan hanya untuk hobi dan kecintaan. Jadi jangan heran, musisinya yang muncul kepermukaan bisa di hitung dengan jari.

Guna menggairahkan kembali musik blues di tanah air, serta geliat konser musik khususnya di Jakarta yang tidak pernah sepi dengan segala aneka rupa yang ditawarkan. Kali ini, penggemar musik blues patut berbahagia dapat sajian istimewa, lewat konser Jakarta Blues International Festival yang akan diselenggarakan pada tanggal 7-8 Desember 2019 bertempat di area Tennis Indoor Senayan, Jakarta.

68581764_491137495058030_8810416368772972544_n-800x800-600x600

Sederet musisi internasional telah dipastikan akan tampil dalam festival yang diprakarsai oleh Boart Indonesia, untuk kembali mengakomodasi para penikmat musik blues. Mereka adalah Paul Gilbert “Mr Big”, Ken Hensley, The Calling, Ron Bumblefoot eks Guns N’ Roses, Miguel Balaguer, Shun Kikuta, dan banyak lagi. Sementara untuk musisi blues lokal akan dihadiri oleh The Rollies, Gugun Blues Shelter, Adrian Adioetomo, Blues Libre, Edwin Marshall Project, Voxa dan lainnya.

Triadi Noor, Business Development Boart Indonesia, sekaligus promotor festival, menuturkan, bahwa acara tersebut sudah direncanakan sejak tahun 2017. Namun, baru terealisasi sekarang. “Jakarta Blues yang sempat menjadi agenda event musik paling ditunggu, beberapa tahun terakhir ini tenggelam dan matisuri. Saya yang sempat ikut terlihat dibeberapa event, mencoba menggairahkan kembali,” ucap Triadi saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (21/8).

Festival yang mengusung tema ‘Keep the Blues Alive n’ Kicking’ ini akan ada tiga panggung, yakni Iconic Stage, Crossroad Stage, dan Vintage Stage. “Tidak hanya itu saja, sesuatu yang istimewa di Festival ini adalah akan hadimya musisi-musisi International sebagai Masterclass Blues Coaching. Di area Crossroad Stage dipersiapkan panggung dengan tematik yang akrab dengan audience untuk para musisi lntemational tersebut berinteraksi langsung dengan penggemarnya,” tukas Triadi.

Bagi masyarakat yang ingin menikmati keseruan Jakarta Blues International Festival 2019, presale tiket akan mulai dijual online sejak tgl 30 Agustus 2019 ini di tiket.com, sebagai official ticket partner. Harga tiket presale terbagi dalam 2 kelas yakni; untuk Tiket Daily Rp 575.000, dan untuk Tiket Terusan Rp 1.000.000. Sementara harga tiket reguler di bandrol yaitu; Tiket Daily Rp 659.000, dan untuk Tiket Terusan Rp 1.150.000. Jadi, segera pesan tiketnya jangan sampai kehabisan.|Edo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *