GB Sanitaryware & Addie MS; Kemerdekaan Itu Tidak Gratis dan Tidak Murah

Uncategorized1748 Dilihat

IMG_20190802_145153-634x423

Urbannews | 74 tahun sudah bendera merah putih berkibar dengan gagah di langit Indonesia. Setiap tanggal 17 Agustus, seluruh masyarakat turut serta merayakan hari kemerdekaan Indonesia dengan mengibarkan Sang Merah Putih di tempatnya masing-masing. Namun di balik megahnya kibaran bendera merah putih, ada fakta sejarah yang perlu diketahui.

Republik Indonesia tidak lahir begitu saja sebagai suatu bangsa dan negara yang merdeka, tetapi terdapat banyak sekali perjuangan dan peristiwa yang dilalui di dalamnya. Artinya, lahirnya bangsa Indonesia yang merdeka dan berdaulat adalah hasil perjuangan dari para pahlawan. Baik yang telah gugur di medan perang, maupun yang masih hidup berada di LVRI (Legiun Veteran Republik Indonesia).

“Kemerdekaan itu tidak gratis, dan tidak murah. Dibayar dengan nyawa dan air mata. Jutaan nyawa pejuang melayang demi kemerdekaan yang Anda nikmati saat ini. Semua veteran pun tidak peduli dengan nyawanya, mereka ikhlas. Waktunya membangun negeri. Dan, Anda tinggal mengisi saja. Jangan mau diadu domba, atau rebut-rebutan kekuasaan, malah memecah belah persatuan. Kita memang beda, tapi tetap bersaudara,” ujar Kolonel CPM Purn H.W Sriyono, bekas staff ajudan Soekarno yang kini berusia 89 tahun.

IMG_20190802_145027-629x425

Himbauan Sriyono ini di sampaikan dalam acara silaturahmi dan apresiasi Germany Briliant (GB) Sanitaryware, produsen produk sanitasi kenamaan di Indonesia, dengan 30-an anggota LVRI DKI Jakarta. Acara bertema ‘Dari GB Sanitaryware Untuk Veteran RI’ guna menyambut bulan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74, dan Hari Veteran Nasional tanggal 10 Agustus 2019, mendatang. Berlangsung cukup meriah di kantor GB, Sentra Niaga 5, Kota Harapan Indah, Bekasi, Kamis (1/8).

Dimas Nugroho selaku HR Manager GB Sanitaryware mengatakan, ide ini muncul dari bincang-bincang santai dengan musisi Addie MS, selaku brand ambassador GB. “Biasanya setiap merayakan hari kemerdekaan, kita bikin acara hanya senang-senang saja dengan mengadakan aneka lomba. Tapi, kita lupa di balik kemerdekaan ini ada orang-orang yang bertaruh nyawa merebut kemerdekaan. Untuk itu, kami memberikan apresiasi bagi Veteran RI,” ucap Dimas.

IMG_20190802_145120-800x570-600x428

“Sejak diminta menjadi brand ambassador GB Sanitaryware, kami selalu satu misi. Termasuk ketika ada obrolan mau buat apa nih, untuk peringatan kemerdekaan. Tercetuslah acara apresiasi bagi para veteran yang telah merebut kemerdekaan. Bagi kami ini sangat penting, menggugah masyarakat untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi meraih kemerdekaan yang kita nikmati hingga saat ini,” pungkas Addie.

Addie MS juga menambahkan, jika tadi mendengar kisah Pak Sriyono, ketika Bung Karno bicara tentang kemerdekaan, semua para pemuda berkumpul tanpa ada yang menyuruh, tanpa ada pertanyaan dari mana asal-usulnya, tanpa berharap janji-janji sesudahnya, mereka satu tujuan berjuang dengan ikhlas tanpa pamrih. Semua veteran tidak peduli dengan nyawanya, bagi mereka NKRI harga mati. “Saatnya semua bergandengan tangan merawat keberagaman, dan menjaga persatuan negara yang kita ccinta. Jangan biarkan merah putih terkoyak,” tutup Addie.|Edo (Foto Bambang E. Ross)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

71 komentar