Urbannews Peduli | Fariz RM Manajemen menggandeng Gerakan Peduli Jurnalis (GPJ) menyebarkan donasinya. Kali ini sebanyak 100 paket berupa kebutuhan sembilan bahan pokok (sembako) diberikan kepada rekan jurnalis yang terdampak secara ekonomi akibat pandemi Covid-19.
Penyerahan bingkisan diserahkan langsung musisi senior Fariz RM kepada Ketua GPJ Andi Arief di bilangan Bintaro, Tangerang Selatan, baru-baru ini. “Rekan media sangat berpengaruh dalam karir musik kami hingga sekarang ini. Tanpa bantuan mereka, kita tak mungkin ada,” ucap Fariz di sela-sela penyerahan donasi.
Diakui Fariz, meski dampak pandemi Covid-19 sangat mengguncang industri musik tanah air, termasuk dirinya, namun Fariz beserta manajemen tetap ingin berbuat sesuatu, yakni menjadi manfaat bagi orang-orang yang membutuhkan.
“Bukan hanya pekerja harian saja yang kena imbasnya. Rekan wartawan juga merasakan hal yang sama. Inilah yang menjadi bahan pikiran kami untuk melakukan sesuatu yang bermanfaat,” ujarnya.
“Saya pribadi juga turut merasakan hal yang sama. Ada sekitar 22 acara terpaksa harus dibatalkan. Ini tidak hanya berimbas pada saya saja, tapi kru panggung dan penggiat seni lainnya juga kena imbasnya. Mereka juga kita bantu,” imbuhnya.
Selain Fariz RM Manajemen, sejumlah donatur seperti pengusaha Malaysia, Justin Lim juga ikut berpartisipasi. Lalu ada Suntory Garuda Beverage (SGB) yang memberikan dukungan produk OKKY Flurry. Charles Rossi, Chief Executive Officer SGB mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi tinggi kepada jurnalis yang berjuang di garda terdepan dalam informasi dan berita yang akurat bagi masyarakat.
Kemudian juga ada dukungan paket sembako dari PT AGRAKOM, donasi dari Gloskin dan PT. Sasa Inti lewat paket tepung bumbu instan, sabun cair dan nasi kotak. “Kami berempati pada rekan-rekan jurnalis. Semoga apa yang kami donasikan dapat membantu dalam menghadapi situasi yang penuh keprihatinan ini,” ujar Risa Atmiyanti, CorpComm PT. Sasa Inti.
Tak ketinggalan PT Kereta Api Wisata (KAWISATA) ikut memberikan donasi berupa paket sembako. Humas KAWISATA, M. Ilud. Siregar berujar, bantuan sembako ini merupakan partisipasi pihaknya mendukung pemerintah dalam melaksanakan program Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) serta larangan mudik sebagai upaya percepatan penanganan Covid-19.
Sementara itu, Humas GPJ, Ginting Bagaskara menyebut, ajang ini tak akan terhenti sampai momen Idul Fitri 1441 H saja. “Kita akan coba upayakan terus menggalang donasi dan menyalurkan bagi teman-teman jurnalis selama masa pandemi Corona ini masih berlangsung,” pungkas Ginting.
Sebelumnya Gerakan Peduli Jurnalis mendapat dukungan para donatur, antara lain dari; M150, Gloskin, Wings Group, RBM Goat Milk, Paris de La Mode Fashion School, Rani Anggraini Safitri (Ketua Sahabat Kartini & Pendiri Yayasan Sosial Baahira) bersama Hana Hasanah Fadel Muhammad, Hj. Giwo Rubianto Wiyogo (Ketua Umum Kowani), Bens Leo, Ferry Mursyidan Baldan, dan CEO Nagaswara Rahayu Kertawiguna.
Begitu juga dari; Ratna Dilla, Feby Febiola, Arzeti Bilbina, Ingrid Kansil, Linda Gumelar, Leny Rafael, Novi Rizki, Irma Darmawangsa, Indah Darry, Lola Amaria Production, Nana Harahap, Sedekah Waqaf Air, Wali Care, dan Ibu Siti Ariyanti, Dirut Satas Transportindo International, yang dengan sukarela meminjamkan rukonya di bilangan Pejaten, Jakarta Selatan, untuk Posko GPJ, juga nasi box berbuka puasa setiap minggunya untuk dibagikan ke masyakat.
/e20