Album Melly Goeslaw “Masterpieces” Gandeng Sejumlah Penyanyi Pilihan

Music723 Dilihat

Urbannews | Bicara musisi juga composer yang satu ini, Melly Goeslaw, rasa-rasanya susah dilukiskan saking banyak karya musiknya yang nge’hits di blantika musik tanah air. Tidak saja yang dibawakan sendiri, tapi juga oleh sederet penyanyi lain yang beruntung.

Nah! Hari ini, Senin (21/3/2022) di KFC Kemang Timur, Jakarta Selatan, Melly Goeslaw merilis album terbaru yang berisikan lagu-lagu masterpiece ciptaannya terdahulu. Semuanya disatukan oleh Melly, seperti Mayangsari (Menghitung Hari & Ku Tak Baik-Baik Saja), Reza Artamevia (Cinta Sejati), Rizky Febian (Salah), Tata Yaneeta (Cinta), Anneth (Jera), Petra Sihombing (Denting), Rafathar (Catatanku), Khirani Trihatmodjo (Gantung), dan Arsy Hermansyah (Bunda).

Seperti penggalan lirik “Terima kasih pada maha cinta menyatukan kita, saat aku tak lagi disisimu, kutunggu kau di keabadian”,  rasanya pas sebagai wujud perasaan pencipta lagu kepada para penyanyi yang membawakannya.

“Kebetulan saya berada di dua tempat; ya sebagai penyanyi juga sebagai pencipta lagu. Jadi saya suka sangat terharu sampai kadang menangis, kalau ada penyanyi yang masih ingat sama saya,” begitu curahan hati Melly Goeslaw yang merasa terharu sekaligus bangga bahwa karya-karyanya dinyanyikan kembali oleh penyanyi papan atas dan juga penyanyi muda berbakat.

Melly Goeslaw mengatakan semua ini terwujud berkat sahabatnya, Mayangsari yang sejak awal sangat berperan penting dalam pembuatan album Melly Goeslaw Masterpieces.

“Awalnya membuat proyek ini ngobrol-ngobrol iseng kerena pertemanan. Melly bahkan berpikir paling kita cekakak-cekikik doang, nggak akan mungkin kejadian. Sampai akhirnya datang temen jadi partner labelnya, kita bahas ternyata tercetus ide masterpiece Melly Goeslaw. Siapa yang nggak tahu lagu-lagu Melly, iya kan,” cerita Mayangsari.

Di album Melly Goeslaw Masterpieces ini single pertama adalah lagu Menghitung Hari yang dinyanyikan kembali oleh Melly Goeslaw dan bersama Mayangsari yang sekaligus juga menjadi Executive Producer di album Masterpieces dan Sunny Lie sebagai produser di bawah naungan label Le Moesiek Revole bekerjasama dengan MST Production.

Mayangsari menambahkan, tidak tertutup kemungkinan ada album Masterpieces seri berikutnya. “Ya, do’a kan saja, itupun jika Melly Goeslaw berkenan, bisa ada album Masterpieces 1, 2 bahkan 3,” tandasnya.

“Melly Goeslaw adalah musisi legend, dan dalam bahasa saya, saya tidak sering menggunakan kata legend akan tetapi Melly Goeslaw telah menjadi pusat musik pop Indonesia sejak band pertamanya Potret lebih dari 25 tahun yang lalu. Karirnya selalu mengutamakan karya seni dan dia terus berkembang bahkan musiknya masih relevan di masa sekarang seperti dulu. Album ini menciptakan karya-karya ciptaan melly yang sangat Indah dan wajib dimiliki oleh setiap kolektor musik di Indonesia” ungkap Steve Lillywhite selaku CEO Jagonya Musik & Sport Indonesia.

Penjualan Album CD Masterpieces yang sudah dijajakan di store KFC seluruh Indonesia sejak pertengahan Februari 2022 hingga artikel ini ditulis, sudah terjual 150 ribu keping.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *