Wajah Baru Website TVRI, Bentuk Implementasi Reformasi Birokrasi

Television525 Dilihat

IMG_20180919_081920-800x501-600x376

UrbannewsID Televisi | Arus globalisasi yang disertai dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih, tidak bisa terbendung masuk ke Indonesia. Ditambah, dunia kini memasuki era revolusi industri 4.0, yakni menekankan pada pola digital economy, artificial intelligence, big data, robotic, dan lain sebagainya atau dikenal dengan fenomena disruptive innovation.

Konsep revolusi industri 4.0 pertama kali diperkenalkan oleh Profesor Klaus Schwab. Ekonom terkenal asal Jerman ini, menulis dalam bukunya berjudul ‘The Fourth Industrial Revolution’, bahwa konsep itu telah mengubah hidup dan kerja manusia. Tidak dimungkiri lagi revolusi industri ada di depan mata, tak terkecuali Indonesia. Bahkan revolusi industri versi 4.0 telah dibicarakan dan gaungnya semakin terdengar nyaring.

Menghadapi tantangan tersebut, Direksi LPP TVRI periode 2017 – 2018 merespon dengan cepat, dan berkomitmen untuk melaksanakan E-Goverment sebagai implementation Reformasi Birokrasi yang telah dicanangkan pada tanggal 26 Maret 2018. Website sebagai salah satu sarana E-Goverment saat ini, menjadi fokus utama pembenahan di lingkungan pemerintahan dan lembaran negara.

Hari ini, Selasa (18/9) sore, langkah pertama yang dilakukan TVRI adalah dengan mengubah desain dan domain website TVRI, dari co.id yaitu domain yang diperutukan bagi website perusahaan atau korporasi maupun merek yang memiliki identitas Indonesia (company Indonesia), menjadi go.id karena TVRI bagian Dari Lembaga Negara.

Desain website tvri.go.id lebih catchy, dengan konten maupun fitur-fitur lengkap sebagai sarana informasi sekaligus komunikasi, baik internal secara kelembagaan maupun dengan publik. Mulai dari berisikan profile Dewan Direksi dan Pengawas, Daftar Program Acara dan rinciannya, Berita dan Artikel Kegiatan TVRI, sampai ke Live Streaming acara-acara TVRI Nasional dan juga acara di 29 Stasiun Penyiaran Daerah.

Website tvri.go.id merupakan representasi TVRI sebagai lembaga penyiaran publik di dunia maya yang dapat diakses siapa saja, sepanjang ada koleksi internet. Website tvri.go.id juga sebagai media bagi warga masyarakat dan komunitas untuk dapat saling berinteraksi, berbagi informasi dan pengetahuannya kepada orang lain secara bebas, terbuka dan beretika.|Edo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

77 komentar