Juni Records Mengepakkan Sayapnya di Tahun 2018

Music281 Dilihat

image

UrbannewsID – Musik | Juni Records tidak saja sekedar rumah singgah para musisi dan artis penyanyi yang tergabung di dalamnya, seperti Raisa, Barasuara, Ayudia Bing Slamet atau Kunto Aji. Tapi, Juni Records terus tumbuh dan berkembang pesat di ranah streaming musik hingga mencapai lebih dari 30% daiam 2 tahun terakhir, untuk semua riiisan yang bernaung di bawah bendera Juni Records.

Adryanto Pratono seiaku Direktur Juni Records, ditemani rekan bisnisnya artis cantik Raisa Andriana, selain memaparkan pencapaiannya, mereka menyampaikan rencana-rencana Juni Records membangun kerajaan bisnis ke depannya di tahun 2018 ini, pada hari Kamis (22/2) sore, di Juni Headquarter yang berada dikawasan Bangka-Kemang, Jakarta Selatan.

Sebuah divisi baru lahir, yakni Juni Studio. Ini merupakan sebuah music camp yang mengumpulkan 3 produser yaitu Raisa, Marco Steffiano dan Dipha Barus, di mana mereka akan bekerja sama dengan musisi lain untuk menghasiikan karya terbaik. “Nantinya, Juni Studio terbuka untuk bekerja sama dengan musisi, band, iabel rekaman, dan manajemen artis di luar Juni Records,” ujar Adryanto Pratono.

Menariknya, perbedaan karakter ketiga produser ini tentunya akan menghasilkan karya musik yang unik. Menurut Dipha Barus, kedepannya ada rencana pula mereka bertiga menggelar konser yang melibatkan musisi-musisi lain. “Selain itu, harapannya juga ada karya koiaborasi antara aku, Marco sama Dipha yang bisa diriiis ke publik nantinya,” pungkas Raisa, menambahkan.

Selain itu, Juni Records juga punya rencana lain berkaitan dengan roster-roster artis yang tergabung di dalamnya. Kunto Aji yang baru saja merilis video klip untuk single terbarunya, kembali bersiap akan meluncurkan single dalam waktu yang tidak lama lagi. Rilisan single ini akan disusul dengan sebuah album penuh kedua Kunto Aji, di paruh kedua tahun 2018 ini.

Sekedar info, Juni Records kehadiran solis Josh Kunze yang baru saja merilis debut albumnya bertajuk “Relentless” pada tanggal 21 Februari 2018 silam. Begitu pun, segera terwujud kerjasama Juni Records dengan Underground Bizniz Club (UBC), sebuah kolektif hip hop asal Jakarta. Dengan keriasama strategis ini, akan melahirkan karya musik talenta hip-hop, antara lain Ramengvrl, Gbrand dan Keilanboi.

“Juni Records terus berupaya mengepakkan sayapnya terbang tinggi untuk menggapai mimpi menjadi rumah musik, bagi para talenta dan kreator. Juni Records melakukan ekspansi di ranah industri musik, seperti hadirnya Juni Studio atau merambah genre ke hip-hop, untuk menjawab tren musik dunia yang semakin berkembang pesat kedepannya,”jelas Adryanto.|Edo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *