Jakarta, UrbannewsID.com | Film drama musikal La La Land yang melanglang buana ke berbagai festival film, tidak saja sukses memenangkan penghargaan sebagai Film Terbaik diajang bergengsi Golden Globes serta BAFTA 2017. Film arahan Damien Chazelle yang satu inipun, di Perhelatan Oscar 2017 beberapa waktu lalu, mendapat banyak perhatian karena meraih 14 nominasi dan berhasil menang di beberapa kategori.
Selain menang sebagai Best Cinematography, La La Land juga berhasil meraih Best Original Song lewat lagu City of Stars yang liriknya ciptaan Benj Pasek dan Justin paul. Sementara musiknya dibuat oleh Justin Hurwitz. La La land juga berhasil membawa pulang Piala Oscar 2017 dari kategori Best Score dan Best Production Design, serta Damien Chazelle juga berhasl menang di nominasi Best Director.
Bagi mereka penyuka film dan juga musik pastinya tahu, La La Land membungkus kisah cinta Mia Dolan (Emma Stone), seorang aktris yang baru menapaki karirnya dan Sebastian Wilder (Ryan Gosling), seorang pianis jazz yang sama-sama punya mimpi besar seperti Mia. Nah! Kali ini La La Land hadir kembali di Jakarta dengan format yang berbeda, yakni lewat pertunjukan bertajuk “La La Land In Concert; A Live-to-film celebration”.
La La Land In Concert yang diselenggarakan oleh Rajawali Indonesia Communication yang akan berlangsung pada 4-5 November 2017, di Ciputra Artpreneur, Jakarta. Menurut sang promotor yang juga CEO Rajawali Indonesia Communication, Anas Syahrul Alimi, pertunjukan La La Land di Indonesia menjadi satu-satunya negera yang dipilih di Asia, sebelum lanjut ke Australia bulan Desember mendatang. Anas yang enam kali menonton film La La Land ini, ingin mempersembahkan komposisi musik karya Justin Hurwitz secara nyata.
“Saya ingin menegaskan La La Land In Concert, bukan drama musikal seperti Broadway, dimana kisahnya dibawa dan dipertunjukan keatas panggung. Tapi, ini sebuah orkestrasi musik yang melibatkan 100 musisi dalam bentuk live-to-film dan bermain secara real-time dengan gambar technicolor film La La Land. Inilah uniknya, dan mungkin menjadi sebuah pertunjukan spesial menutup akhir tahun,” jelas Anas, saat jumpa pers yang berlangsung di Djakarta Room, Raffles Hotel Ciputra, Jakarta, Jumat (3/11) pagi.
Hal senada, juga disampaikan Eric Ochsner sebagai konduktor La La Land In Concert yang melibatkan 100 musisi dari Indonesia ‘Singgih Sanjaya Orchestra”, memainkan komposisi secara live sebuah film memiliki tantangan tersendiri. “Tingkat kesulitannya melampaui tipikal pertunjukan orkestra pada umumnya. Bagaimana kita harus memainkan scoring dan lagu-lagunya secara live, harus sinkron dan perfect sesuai film yang terus berjalan tanpa henti,” pungkas Eric.
Menariknya, diungkapkan oleh Andy Gomes, pianis dari Singgih Sanjaya Orchestra yang ikut terlibat dipertunjukan ini. Ia bersama kawan-kawannya berjibaku merangkai seluruh komposisi dalam 2 (dua) Minggu yang diserahkan Eric. Beruntung, para musisi yang tergabung di Singgih Sanjaya Orchestra asal Yogyakarta ini memiliki pengalaman saat mereka mengiri Sarah Brightman di Prambanan Jazz Festival. “Kali ini, memang jauh lebih menantang dan butuh kecermatan. Jelasnya, kita akan berusaha menyuguhkan yang terbaik,” ujar Gomes.
Untuk menyaksikan La La Land In Concert; A Live-to-film celebration, pihak Rajawali sebagai promotor hanya menyediakan masing-masing 1000 tiket untuk tiap harinya dengan harga, Diamon Rp 2,75 juta, Platinum Rp 2 Juta, Silver Rp 600 ribu, yang dapat diperoleh secara online melalui www.tiketapasaja.com. Menurut Anas Syahrul Alimi, untuk 2 hari pertunjukan masih tersisa beberapa tiket di kelas atau kategori tertentu. Bagi mereka yang ingin menyaksikan dan ikut merasakan kembali kisah cinta Mia Dolan dan Sebastian Wilder, beli tiketnya segera!|Edo