Merayakan Enerji Kebersamaan dan Kegembiraan Musikal di SWAG #16

Music397 Dilihat

Urbannews | Selasa, 27 Juni 2023, sekitar pukul 16.00 WIB, saya meluncur ke Twin House Kala di Kalijaga-Jakarta Selatan, janjian dengan beberapa sahabat untuk menikmati musik berteman secangkir kopi, sambil kongkow tentunya.

Lepas dari rutinitas, ada saatnya kita rehat sejenak melepas penat, membuncahkan keruwetan bersama SWAG Event edisi 36, besutan Dhiche Stage bekerjasama dengan Jurnalis Kanal Musik yang menyuguhkan musik asik penuh riang gembira.

Saya percaya, musik mempunyai efek kejut pada manusia karena berpengaruh kuat sebagai media artikulasi ide dan pemikiran yang ampuh. Musik juga mampu membawa dan mengikat individu-individu menjadi satu birama keriang-gembiraan bersama.

Musik sebagai medium yang sangat powerful untuk mengatur emosi ini, tersajikan lewat penampilan penyanyi muda berbakat Shakira Jasmine dan Rifqi FTR, serta unit indie rock Suluk Tidur sukses memberi kehangatan ditengah rintik hujan.

Arena acara sudah dipadati penonton sejak sore hari. Begitu dua MC Eno Suratno Wongsodimedjo dan Ncek Gaul sebagai pemandu SWAG Event naik panggung pukul 7.30 malam, acara mengalir dengan baik, seluruh penampil menunjukan kebisaan bersama karya yang ditawarkan.

Program Swag Event yang diselenggarakan secara rutin Selasa malam tiap pekannya, mendapat dukungan penuh dari sejumlah pihak, antara lain Komunitas Labelers, Road Manager Indonesia, serta label musik My Music Records dan Musica Studio.

Acara ini juga dibantu amplifikasinya oleh sejumlah media partner; yakni Reallist Media, Boleh Music, ScreenTime ID, Mancode ID, Seputar Musik Indonesia, Mave Magazine, Lesehan Musik, dan Soundtainment.

Selain itu, ada pula Lewat Lensa, Cadaazz.com, Dapur Letter, Soundcorners, Musik Plus, I Music ID, Musik Anak Negeri, Berisik Radio, Djakarta Connection, Mautau ID, Urbannews Co, serta SOS Konser.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *