Film Jin Khodam, Mengajak Penonton Shalawatan di Bioskop

Movie1027 Dilihat

Urbannews | Tahun ini, bioskop di Indonesia masih diwarnai sejumlah film horor yang akan menghantui para penikmat film bergenre ini. Terdapat beberapa film horor terbaru 2023 yang sedang dan dipastikan akan tayang di bioskop. Tak hanya film horor lokal, beberapa film horor luar negeri pun ikut mewarnai deretan film horor 2023.

Dari serbuan film horor dengan tema cerita yang beragam, seperti teror hantu, robot, hingga karakter kartu yang ternyata menyeramkan. Ada satu film yang siap tayang di bioskop pada 23 Mei 2023 ini, baik dari sisi judul maupun tema cukup menarik, yaitu “Jin Khodam”. Film produksi oleh Mercusuar Films dan 786 Production ini, tidak sekedar menyuguhkan horor yang seram seperti kebanyakan, tapi muatan religinya tetap tersajikan.

Khodam sendiri adalah sebutan untuk jin pendamping manusia. Jin khodam masuk ke dalam kategori jin yang baik. Tidak semua orang memiliki khodam pendamping. Karena khodam pendamping hanya akan mengikuti orang yang rajin beribadah, berdoa, rajin berpuasa, melakukan amalan-amalan tertentu. Biasanya khodam berasal dari kakek atau nenek terdahulu yang sudah meninggal untuk menjaga anak, cucu, atau keluarga.

Istilah khodam sendiri berasal dari bahasa Arab yakni Khodim yang artinya Pembantu. Sementara menurut pandangan orang Jawa, khodam disebut perewangan. Disebut khodam karena seseorang dapat melakukan hal-hal yang tidak bisa dilakukan oleh manusia pada umumnya. Kemudian biasanya memiliki ciri-ciri khusus yang mungkin sebagian orang tak menyadarinya, bahkan tak sempat mengetahuinya.

Film yang disutradarai oleh Tema Patrosza dan Dedy Mercy ini, mengangkat sistem perlindungan yang dibangun oleh rahasia Allah Subhanahu wa Ta’ala, yaitu disebut dengan “walayah”. Hal tersebut agar fitrah orang beriman itu tetap terjaga dalam kondisi sebaik-baik ciptaan.

“Disini kami tidak menonjolkan kehororan tapi suasana horor. Komplit ada drama juga thiller. Walau film ini terkesan lamban tapi mengikat. Ini lebih berat daripada adegan horor yang bertubi-tubi,” papar Tema, usai press screening, Senin (22/5) di Jakarta.

Film horor berbalut unsur reliji, Dedy Mercy selaku produser sekaligus sutradara, bercerita bahwa konsep Jin Khodam lahir dari perenungan yang mendalam. Judul Jin Khodam sendiri dipilih karena sudah populer di kalangan masyarakat. Dedy dan tim juga telah melakukan riset dan konsultasi kepada tokoh agama terkait jin khodam, dan saat proses syuting pun didampingi tokoh agama.

Kami juga melakukan riset serta konsultasi, yang pastinya menjadi bagian terpenting di dalam penulisan cerita,” ujar Dedy Mercy saat bincang bersama awak media.

Seperti contohnya riset dan konsultasi kepada tokoh agama khususnya para Kyai dan Ustad, coba kami lakukan agar cerita kami tepat tujuan, termasuk merekonstruksi rupa, penampakan atau  wujud Jin Khodam seperti apa. Di saat shooting berlangsung pun kami juga di dampingi oleh ketua adat dan tokoh agama sebagai legalitas formal juga informal,” lanjutnya.

Film yang ditulis oleh Ahmad Madani dan Imam Salimy, serta dibintangi oleh Boy Hamzah, Haviza Devi Anjani, Ray Sahetapy, Egi Fedly, Kukuh Prasetyo, Ayu Dyah Pasha, Widi Dwinanda, dan Wan Afox. Jin Khodam menceritakan tentang Bagas (Boy Hamzah), kembali ke kampung halamannya setelah beberapa waktu menuntut ilmu di pesantren.

Bersama dengan dua temannya, Ayu (Haviza Devi) dan Hadi (Widi Dwinanda), Bagas bertekad untuk mengembalikan norma-norma yang ada di kampungnya itu. Namun, usahanya itu ditentang oleh orang kaya di kampungnya yang bernama Wira (Ray Sahetapy) karena merasa mengganggu ketenangannya. Wira pun menyuruh anak buahnya untuk membunuh Bagas dan membuang jasadnya ke sebuah sungai di bawah jembatan.

Wirya dan anak buahnya merasa kaget karena tiba-tiba mendengar suara shalawat Asyghil yang biasanya dilantunkan oleh Bagas. Mereka pun ketakutan saat melihat Bagas yang ternyata masih hidup. Sejak saat itu, teror-teror terjadi.

Selain judul, tema dan cerita, ada catatan yang menarik di film Jin Khodam. Pertama, pemilihan lokasi syuting dengan nuansa pedesaan baik rumah maupun alam yang cukup asri. Misal, sejak awal durasi film ini menawarkan pemandangan yang indah di rumah utama tokoh Bagas yang diperankan oleh Boy Hamzah dengan pemandangan air terjun di Cianjur. Ternyata, rumah tersebut adalah rumah Abah Jajang yang viral.

Sepenceritaan aktor Johan Morgan dan Darmawan Suryadi, selaku eksekutif  produser film Jin Khodam, bahwa pemilihan lokasi juga saat syuting rumah Bapak Jajang jauh sebelum lokasi tersebut viral.

“Pemilihan lokasi syuting bernuansa alam pedesaan yang asri bukan sekedar untuk pelengkap cerita film saja. Tapi, kami ingin menyuguhkan serta mengangkat destinasi pesona alam desa dengan segala kearifan lokalnya. Walau kami harus berjuang menuju ke lokasi syuting yang penuh tantangan, melihat hasilnya sangat puas sekali,” kilah Johan Morgan.

Kedua, menurut Boy Hamzah pemeran Bagas, film Jin Khodam tidak hanya memberikan kejutan-kejutan khusus seperti film horor pada umumnya, tapi juga menampilkan sisi realitas yang terjadi di kehidupan sehari-hari. Dari situlah, film Jin Khodam diakui Boy tidak cuma tentang horor saja, tapi juga menjadi gambaran tentang drama kehidupan sehari-hari.

Kondisi ini mengharuskan Boy untuk selalu fokus dan tenang hati agar dirinya mampu menjadi karakter Bagas yang Boy dan team produksi harapkan. Boy Hamzah juga mengatakan proses syuting berlokasi di kawasan Curug Citambur, Cianjur, Jawa Barat. Perkampungan yang dijadikan sebagai lokasi syuting tersebut rupanya masih dikelilingi hutan lebat.

Tak heran, ada beberapa pemain film Jin Khodam yang mengalami sejumlah kejadian mistis. Anehnya, pengalaman mistis ini justru tidak dirasakan oleh Boy Hamzah selama syuting. “Pemain-pemain lain malah sempat mengalami gangguan-gangguan mistis,” kata Boy Hamzah.

Boy mengaku sering berjalan malam hingga dini hari selagi menunggu giliran syuting. Dia biasanya berzikir mengelilingi lokasi syuting sambil menikmati pemandangan langit malam. Dan, kebiasaan Boy yang menjelma menjadi ustad inipun terbawa sampai ke Bioskop, dengan mengajak awak media juga tamu undangan dalam acara press screening dan gala premiere ikut menggemakan shalawat yang dipandu dirinya.

Jika anda penasaran cerita Film Jin Khodam, tunggu apalagi, segera ke Bioskop mulai 23 Mei 2023.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *