Urbannews | Ditengah iklim pariwisata yang semakin kompetitif, baik ditingkat regional maupun global, musik menjadi alternatif penting guna mendorong kebangkitan Pariwisata Indonesia saat ini dan dimasa mendatang, yaitu “Gerakan Bangga Berwisata di Indonesia’.
Maka, Music Tourism (pariwisata musik) saat ini semakin trend di dunia, karena ini bagian dari new tourism (pariwisata baru) untuk menggaet wisatawan. Bisa dibilang ini inovasi atas kejumuan pariwisata lawas yang salah satu cirinya adalah mass tourism.
New tourism bersifat personal, terutama wisatawan yang mencari wisata sesuai dengan hobi atau kesukaannya. Hingga, Industri pariwisata dan hiburan bisa saling melengkapi. Salah satunya, kembalinya event-event musik setelah pandemic ini, diharapkan bisa meningkatkan kunjungan dan pergerakan wisatawan mancanegara dan wisatawan dalam negeri.
Untuk itu, DeHills Corporation, perusahaan yang bergerak di Industri hiburan yang memiliki beberapa unit bisnis seperti dehillsnews.id, deHills Radio, deHills Production. Dan, segera hadir deHills TV dan deHills Records, siap menggelar Konser “Semua Jadi Satu” yang menampilkan 4 legenda musik tanah air yakni; Fariz RM, Deddy Dhukun, Mus Mujiono dan Vina Panduwinata, di 5 kota besar di tanah air, seperti Makassar, Medan , Surabaya, Yogyakarta dan Bandung.
Dukungan Lion Air Group yang bersinergi dengan DeHills Corporation dalam Konser “Semua Jadi Satu” ini. Menurut Corporate Communications Strategic Lion Group, Danang Mandala Prihantoro, untuk bersama-sama mendorong kebangkitan Pariwisata Indonesia saat ini dan dimasa mendatang, dengan tagline “Gerakan Bangga Berwisata di Indonesia’, melalui musik.
Sementara, munurut Hasyim Arsal Alhabsi, penanggung jawab deHills Corp dan deHills Production, ”Ini bagian dari komitmen kita terhadap kontribusi ekonomi kreatif, khususnya musik, dan pariwisata harus seiring-sejalan. Melalui musisi yang tampil di konser nanti dengan segudang hits everlasting tetap disukai hingga kini, kampanye “Semua Jadi Satu” memberikan dampak positif kemajuan pariwisata kita,” tambah Hasyim Arsal Alhabsi, di deHills Private Lounge Kemang, Jumat (9/12/2022).
Makassar menjadi pembuka rangkaian konser “Semua Jadi Satu” pada 25 Januari 2023 mendatang di UpperHills Convention Hall Makassar. Dalam konser nanti akan menghadirkan Vina Panduwinata. Hasyim Arsal menambahkan bahwa pemesanan tiket konser “Semua Jadi Satu”, sudah bisa dilakukan di aplikasi deHills yang sudah bisa di download AppStores dan Play Stores.