Balkonjazz Festival 2022 Dalam Alunan Bunyi yang Merindu Untuk Kembali

Music507 Dilihat

Urbannews | Pukul sepuluh pagi di Hari Sabtu (14/5), kami (Kophi) keluar dari tempat mondok di Rumah Kayen Homestay di Jogja menuju ketempat perhelatan Balkonjazz Festival 2022 di Gasblock Balkondes PGN Karangrejo, Borobudur, Magelang. Sebelum gaspoll ketempat venue, kami mampir dulu mengisi bahan bakar penambah enerji di Cengkir Heritage Resto & Coffee bernuasa pedesaan dengan menu traditional yang aduhai.

Setelah perut kenyang dan hati senang, kami pun langsung beranjak menunaikan tugas yang sudah dinanti-nanti yakni meliput keseruan sebuah festival yang menggabungkan antara musik, wisata dan perniagaan masyarakat desa (UMKM) atau bisa dibilang ini semacam pesta rakyat. Untuk menyampai venue di Gasblock Balkondes PGN Karangrejo, semua diminta parkir kendaraan diluar areal yang sudah disiapkan warga sekitar. Dan, kita bisa berjalan kaki menyusuri indahnya pedesaan atau memanfaatkan jasa ojek warga yang di patok Rp 10.000,- (flat).

Balkonjazz Festival 2022 yang diinisiasi Sinergi Live dan PT Pertamina Gas Negara (PGN) Tbk, dan didukung beberapa sponsor penting lainnya itu, menjadi istimewa karena melibatkan warga lokal, guna turut membangkitkan perekonomian masyarakat sekitar lokasi acara.

“Balkonjazz Festival 2022 adalah pelibatan, warga di sekitar venue acara. Kami, misalnya dari awal menggagas OW atau Ojek Warga, menjadi alat transportasi resmi penonton dari tempat parkir kendaraan mereka ke venue acara. Valuasinya lebih dari 60an juta, bahkan lebih, yang semua keuntungannya untuk warga sekitar,” kata Bakkar Wibowo, founder Balkonjazz Festival dalam closing statement pasca gelaran Balkonjazz Festival 2022.

Kami pun menelusuri Desa Karangrejo, salah satu desa yang memiliki keindahan alam hingga sawah menghijau dengan lanskap di kaki Bukit Menoreh. Ditempat pertunjukkannya yang sama persis di kaki Bukit Menoreh dengan keindahan alam yang super keren banget. Sebelum masuk ke gerbang perrunjukan, kami disuguhkan area menarik yakni Pasar Balkon yang jadi identitas melekat dengan Balkonjazz Festival.

Pasar yang diperuntukkan & dikelola secara khusus oleh warga lokal untuk menjual semua hasil produk masyarakat lokal. Mulai dari menyicipi aneka kuliner, sambil melihat serta berburu kerajinan seni kriya para warga yang jadi favorit mu. Setelah rehat sebentar sambil nyeruput es kelapa muda, kami pun bergeser kesebelah kanan persis menuju gerbang acara Balkonjazz Festival.

Langkah kaki kami beriringan menelusuri selasar yang keren, kami pun takjub dengan penempatan panggung berlatar Bukit Manoreh dan hamparan padi menguning tepat dikiri_kanan_depannya.

Balkonjazz Festival ke 2-2022, deretan artis penampil selain Kahita, ada Megantoro, Coldiac, Raissa Anggiani, Aditya Sofyan, Dere, Juicy Luicy, Rendy Pandugo, serta Pamungkas. Mereka ini tentunya menjadi magnet para penonton untuk melepas rindu bersukaria dan berdendang bersama setelah dua tahun tak bersua.

Balkonjazz Festival bukan sekedar medium klangenan, konsep yang menggabungkan musik, wisata, dan expo (UMKM Lokal), juga culture performance, akan jadi ritual tahunan guna mendorong bangkitnya gairah pariwisata Indonesia, sekaligus memacu pelaku industri kreatif untuk semakin berkarya.

Karena itu, Bakkar Wibowo founder Balkonjazz Festival mendaku, evennya ini selaras dengan program pemerintah dalam upaya percepatan pemulihan industri hiburan kreatif, mampu menjadi ruang yang menghibur via penampilan para musisi terbaik, sekaligus juga menjadi pemantik mempromosikan potensi ekonomi, khususnya lokasi dimana diselenggarakan Balkonjazz Festival. Sampai bertemu kembali di Balkonjazz Festival 2023.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2 komentar

  1. A person essentially lend a hand to make severely articles I would state. This is the very first time I frequented your website page and thus far? I surprised with the analysis you made to create this actual post incredible. Great activity!