Urbannews Musik | Seseorang ketika menasbihkan dirinya menjadi seorang biduan atau penyanyi, sejatinya memang harus mampu menyanyikan ragam lagu tanpa peduli apapun genre musiknya. Ini sebagai bukti dan petanda bahwa musik menjadi pilihan profesinya. Contohnya, seperti pemilik nama lengkap Wika Febrina Putri atau populer dengan nama panggung Wika Salim, yang biasanya di dangdut kini bermaen di ranah musik pop.
Wika Salim sebagai pedangdut yang telah merilis 6 single, yakni; “Lagu Ngutang” dan “Pacar Mana Pacar” (2013), “Dipandang Sebelah Mata” (2015), “Batu Akik” (2015)”, dan “Lagi Pengen” dan “Cintaku Sampai Mati” (2017), juga dikenal sebagai Co-Host program “Ini Baru Empat Mata”. Kini, di tahun 2020, Wika merilis single terbaru bernuansa pop berjudul “Penyesalan” karya Didit Tiganama.
Dengan merilis single pop, Wika tidak ingin disebut berpindah genre musik. Ia mengatakan hanya ingin mengeksplorasi kemampuannya di dunia musik. “Sedikit mental sih dari dangdut ke pop. Kalau dibilang pindah genre sih nggak. Tapi, niatnya pengin memperkaya khasanah dunia musik. Artinya, nggak hanya di dangdut saja. Setelah ini, bisa aja nyanyi keroncong,” terang Wika Salim, saat memperkenalkan single terbarunya di Hard Rock Café, Jakarta, Rabu (12/2/2020).
Lagu “Penyesalan” yang sudah dibuatkan video klipnya ini, bercerita tentang penghianatan cinta. Mungkinkah kesalahan yang sudah dibuat dapat terhapus lewat pemintaan maaf dan penyesalan?. Wika menyebut, lirik-lirik lagu ini sangat mengena dengan dirinya. Dan, Wika juga berharap bahwa lagunya ini dapat diterima pencinta musik Tanah Air, terutama bagi mereka yang sering disakiti oleh cinta.|Edo